DAFTAR RIWAYAT HIDUP
SUTOPO, S.Pd. pertama kali menghirup udara bumi pada tanggal 20 Desember 1969, di Sukoharjo, Jawa Tengah. Anak kelima dari pasangan orang tua terkasih Priyoharjono dengan Sumari.
Sekolah pertama kali dikenalnya adalah SD Negeri Kateguhan II dan tamat tahun 1983. SMP Negeri 1 Tawangsari Kabupaten Sukoharjo, dipilih sebagai Sekolah Lanjutan Pertama untuk melanjutkan studinya dan tamat tahun 1986.
Pada tahun itu pula melanjutkan pendidikan SMA swasta yaitu SMA Praja Taruna Tawangsari selesai tahun 1989. Dengan keadaan ekonmi orang tua kurang memadai untuk melanjutkan studi, orang tua merantau ke Sulawesi Selatan tepatnya di Kabupaten Pinrang, dan pada tahun itu pula mencoba untuk memberanikan diri mendaftarkan pada perguruan tinggi yaitu IKIP Ujungpandang lewat UMPTN.
Setelah melewati seleksi UMPTN tahun 1989 memilih jurusan Tata Negara program Diploma III selesai tahun 1993, kemudian melanjutkan jenjang S1 jurusan PKn dan selesai Agustus 2004.
Januari 2005 menerima amanah dari Negara untuk bertugas di SMP Negeri 1 Tinggimoncong Kabupaten Gowa. Setelah dua tahun dalam pengabdian maka penulis ditakdirkan untuk hidup berkeluarga dengan istri tercinta Daswati berprofesi sebagai ibu rumah tangga dan sampai sekarang telah dianugerahi 4 orang anak laki-laki. Amin.
[Ilmu Komunikasi]
Sabtu, 02 Januari 2010
Sutopo, S.Pd,
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar